Selasa, 03 April 2012

Karate Targetkan Medali di WKF Premier League

ANTARA/M Agung Rajasa
TEMPO.COJakarta - Indonesia akan turut serta dalam kejuaraan karate tingkat dunia World Karate Federation (WKF) Premier League yang akan digelar di Jakarta, 23-24 Juni 2012. Ketua Pengurus Besar Federasi Olaharaga Karatedo Indonesia (PB Forki), Hendardji Soepandji, mentargetkan kontingen Indonesia bisa masuk lima besar dalam kejuaraan tersebut. 

"Target agar Indonesia masuk dalam lima besar dunia," tutur Hendrardji saat meresmikan Pelatnas Sea Games 2013 di Hall C Senayan, Jakarta, Senin, 2 April 2012. Sebanyak 80 negara akan mengikuti turnamen tersebut. Turnamen Premier League WKF ini digelar dalam beberapa seri. Setelah di Indonesia, turnamen ini juga akan digelar di Turki (1-2 September), Jerman (22-23 September), dan Austria (8-9 September). Indonesia juga akan turut serta dalam tiga seri tersebut. 

Indonesia akan menurunkan 36 atlet pada kejuaraan WKF di Jakarta. Mereka akan bertanding pada nomor KATA dan Kumite. 36 atlet ini merupakan atlet pelatnas yang dipersiapkan untuk mengikuti Sea Games 2013 di Myanmar. 

Sebanyak 36 atlet tersebut akan dibagi menjadi dua tim yaitu tim A dan tim B. Belum ada penentuan siapa saja atlet yang akan menghuni tim A dan tim B. "Penentuan atlet akan menunggu perkembangan hasil pelatnas," kata manajer tim pelatnas karate Indonesia Djafar Djantang.

Mengenai target, Djafar sendiri mengatakan timnya setidaknya harus mampu mendulang medali pada penyelenggaraan WKF ini. "Pokoknya harus meraih medali, baik dari kelas putra dan putri," tutur Djafar. Ia tidak merinci jumlah medali yang menjadi target. Persiapan para atlet pun akan terintegrasi dengan persiapan menjelang Sea Games 2013 yaitu melalui pelatnas Sea Games.

read more.....